Senin, 12 Oktober 2015

Taman Nasional Baluran - Kawah Ijen




Perjalanan ke Taman Nasional Baluran dan Kawah Ijen Banyuwangi 
Kami berangkat tanggal 5 September 2015 pukul 09.00 WITA dari Singaraja dengan jumlah personel 8 orang yaitu Laksmi, Ratih, Mande, Suari, Genta, Diyana, Oka dan Triguna. Perjalanan ditempuh selama 2 jam sampai Pelabuhan Gilimanuk sebelumnya kami sembahyang di Pura Pulaki. Memasuki Pelabuhan Gilimanuk kami membayar tiket penyebrangan Rp. 24.500,- per sepeda motor. Pukul 12.00 WIB sampai di Banyuwangi dan langsung mencari warung makan karena sudah jam makan siang.


Bersama Suari, Mande dan Ratih di atas kapal fery
Pantai Watu Dodol

Pejalanan dilanjutkan ke Taman Nasional Baluran  yang ditempuh selama 1 jam.Tiket masuk ke Taman Nasional Baluran Rp. 35.000,- per sepeda motor. Jalan yang dilalui lumayan jauh  masuk ke hutan dengan kondisi jalan tanah berbatu. Tempat yang pertama dituju adalah Savana Bekol. Savana Bekol sebagai salah satu obyek wisata alam andalan Baluran memiliki luas kawasan ± 300 Ha yang meliputi hamparan savana alami terluas di Pulau Jawa, dengan latar belakang Gunung Baluran menjadikan pengunjung serasa berada di Afrika.
Apabila ingin melihat panorama Savana Bekol secara keseluruhan, pengunjung dapat naik ke menara pandang, dan akan mendapatkan panorama yang indah. Dengan bantuan binokuler, pengunjung dapat melihat savana Bekol dari atas menara sekaligus melihat pantai Bama dan Gunung Baluran. Selain panorama, pengunjung dapat melihat atraksi satwa setiap harinya terutama pada pagi dan sore hari.
Adanya tanaman Acacia nilotica yang menginvasi  savana, dalam perkembangannya memiliki fungsi yang penting sebagai sumber pakan satwa herbivor pada saat musim kemarau.
Tempat ini berjarak ± 12 km dari pintu masuk Baluran, dan pengunjung dapat menjangkaunya dengan kendaraan sepeda motor maupun mobil. Sepanjang jalan menuju Bekol, pengunjung dapat menjumpai burung merak (Pavo muticus), ayam hutan (Gallus sp.), dan berbagai jenis burung.
Welcome to Baluran. Complete your adventure gaes

Cuma ketemu sama binatang ini di Baluran

Savana Bekol


Baluran





Berat yang dipikul penambang belerang ini bisa mencapai 80- 100 kg. Salut banget sama bapak ini

Awas Gas Beracun. Jangan racuni adek ya bang :P



Sepanjang jalan turun dari Kawah Ijen

Memasak setelah summit Kawah Ijen

Maunya nampang di tulisan Selamat Datang di Kawah Ijen kok malah jadi peserta apel siaga, hahahah dasar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar